BATAMTODAY.COM, Batam - Kota Batam kembali menunjukkan daya tariknya sebagai kawasan strategis industri global. Raksasa teknologi asal Amerika Serikat, Apple Inc., dipastikan akan membangun fasilitas produksi di Kawasan Industri Tunas, Kelurahan Kabil, Kecamatan Nongsa, pada tahun ini.
Kepastian itu disampaikan langsung oleh Wali Kota Batam sekaligus Kepala BP Batam, Amsakar Achmad. Ia mengungkapkan, Apple akan menjadi salah satu tenant utama di Kawasan Industri Tunas Industrial Prima, dan pembangunan fasilitas diproyeksikan dimulai dalam waktu dekat.
"Yang pasti, Apple akan ada di sana tahun ini. Dari beberapa tenant di kawasan itu, Apple sudah dipastikan menjadi salah satunya," kata Amsakar, saat ditemui di Kantor Wali Kota Batam, Senin (5/4/2025).
Menurut Amsakar, fasilitas yang dibangun Apple di Batam akan difokuskan pada proses perakitan dan finalisasi produk. "Sepertinya nanti proses perakitan dan finalisasi produk akan dilakukan di Batam," jelasnya.
Meskipun belum menjelaskan secara rinci jenis produk yang akan diproduksi, Amsakar memastikan bahwa rencana produksi sudah dipresentasikan ke BP Batam. Ia menambahkan, informasi teknis lebih lanjut dapat dikonfirmasi langsung ke pengelola kawasan Tunas Industrial Prima, atau melalui Deputi Bidang Investasi dan Pengusahaan BP Batam.
"Kehadiran Apple di Batam menjadi angin segar bagi dunia industri Tanah Air, sekaligus membuka peluang besar bagi tenaga kerja lokal dan mempercepat transformasi digital nasional," ujar Amsakar.
Terkait besaran investasi, Amsakar belum menyebutkan nilai pasti, namun ia menekankan bahwa kehadiran Apple akan memperkuat posisi Batam sebagai salah satu pusat industri teknologi di Indonesia.
"Nah, untuk teknis dan segala macam, termasuk nilai investasi, silakan tanyakan ke Deputi Bidang Investasi dan Pengusahaan BP Batam, Pak Fary Djemy Francis. Di sana datanya lengkap. Kalau tanya saya soal angka, bisa lupa," tutup Amsakar, sambil tersenyum.
Editor: Gokli