logo batamtoday
Selasa, 15 Oktober 2024
BANK BRI


Kemenag Gelar Pramuka Madrasah Nasional 2024 Setelah Absen Beberapa Tahun
Selasa, 01-10-2024 | 11:44 WIB | Penulis: Redaksi
 
Direktur KSKK Madrasah, Muchamad Sidik Sisdiyanto. (Kemenag)  

BATAMTODAY.COM, Bogor - Kementerian Agama (Kemenag) melalui Direktorat Kurikulum, Sarana, Kelembagaan, dan Kesiswaan (KSKK) Madrasah siap menggelar kembali Kemah Pramuka Madrasah Nasional (KPMN) 2024, setelah sempat absen beberapa tahun. Seperti sebelumnya, kegiatan ini akan dilaksanakan dengan menggandeng Kwartir Nasional Gerakan Pramuka (Kwarnas).

KPMN pertama kali digelar pada 2015 di Lapangan Akademi Militer (Akmil) Magelang, Jawa Tengah. Pada saat itu, sebanyak 1.290 Pramuka madrasah dari seluruh Indonesia ikut serta.

KPMN bertujuan menumbuhkan semangat nasionalisme, patriotisme, dan bela negara di kalangan pramuka madrasah, sekaligus menjadi sarana silaturahmi dan memperkuat ukhuwah islamiyah, wathaniyah, serta basyariah.

Direktur KSKK Madrasah, Muchamad Sidik Sisdiyanto, mengatakan pihaknya saat ini tengah menyusun petunjuk teknis (juknis) untuk KPMN 2024. Penyusunan juknis tersebut berlangsung di Bogor pada 26-28 September 2024, dengan melibatkan berbagai pihak, termasuk perwakilan dari Kwarnas dan Satuan Komunitas Ma'arif Pandu Nahdlatul Ulama.

"KPMN 2024 akan mengusung standar tinggi dari Pramuka nasional, tetapi juga mengintegrasikan nilai-nilai keislaman, sehingga memberikan pengalaman yang lebih kaya bagi peserta didik madrasah," ujar Sidik di Bogor, Sabtu (28/9/2024), demikian dikutip laman Kemenag.

KPMN 2024, lanjut Sidik, merupakan bagian dari revitalisasi pendidikan karakter di madrasah yang menjadi prioritas. Kegiatan ini menggabungkan pendidikan keagamaan dengan kegiatan ekstrakurikuler yang membentuk sikap dan perilaku generasi muda.

Selain itu, kegiatan ini juga akan mengusung deklarasi anti-bullying, anti-kekerasan seksual, dan anti-intoleransi, sebagai respons atas berbagai isu yang dihadapi dunia pendidikan saat ini. KPMN 2024 dijadwalkan berlangsung pada November 2024, dengan lokasi yang akan diumumkan lebih lanjut.

Kolaborasi antara Kemenag dan Kwarnas menjadi landasan kegiatan ini, dengan mengintegrasikan prosedur Kwarnas dan nilai-nilai moderasi beragama. Tokoh-tokoh milenial juga akan dihadirkan untuk memberikan inspirasi kepada peserta. "Kami berharap KPMN 2024 menjadi lebih dari sekadar kegiatan Pramuka, tetapi juga menjadi sarana pendidikan karakter yang menyenangkan dan bermakna bagi peserta madrasah," pungkas Sidik.

Editor: Gokli

Berita lainnya :
 
 

facebook   twitter   rss   google plus
:: Versi Desktop ::
© 2024 BATAMTODAY.COM All Right Reserved
powered by: 2digit