logo batamtoday
Rabu, 17 April 2024
JNE EXPRESS


Laka Kerja di PT NIGI, 1 Orang Tewas 3 Orang Luka-luka
Selasa, 05-05-2020 | 18:36 WIB | Penulis: Irwan Hirzal
 
Rekan korban laka kerja saat melayat di ruang jenazah RSUD Embung Fatimah Batam. (Foto: Irwan Hirzal)  

BATAMTODAY.COM, Batam - Kecelakaan kerja yang menelan korban jiwa kembali terjadi di Batam. Kali ini di Kawasan Bintang Industri, tepatnya di PT National Industrial Gases Indonesia (NIGI), Jalan Brigjen Katamso, Tanjunguncang, Kecamatan Batuaji.

Satu orang pekerja yang diketahui bernama Frans Siregar dilaporkan tewas, dan tiga orang dilarikan ke Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Embung Fatimah akibat mengalami luka-luka, Selasa (5/5/2020).

Informasi yang himpun di lapangan, kecelakaan kerja kerja itu diakibatkan adanya ledakan gas. Kapolsek Batuaji, Kompol S Dalimunthe membenarkan peristiwa kecelakaan kerja tersebut.

Meski mengaku belum mengetahui pasti kronologis peristiwa laka kerja tersebut, namun Kapolsek Dalimunthe membenarkan 1 orang pekerja tewas. "Iya, benar 1 orang tewas, 3 dirawat di RSUD. Saat ini kita masih melakukan olah tempat kejadian perkara," ujar Dalimunthe.

Rencananya korban yang merupakan warga Komplek Perumahan Jupiter, Marina, Tanjunguncang, itu akan dibawa ke Gereja Protestan di Indonesia Bagian Barat (GPIB) Zebulon, Tiban III, usai dilakukan visum.

"Korban ini merupakan jamaat GPIB Zebulon," kata kerabat korban di ruang jenazah RSUD Embung Fatimah.

Editor: Gokli

Ucapan Idul Fitri

Berita lainnya :
 
 

facebook   twitter   rss   google plus
:: Versi Desktop ::
© 2024 BATAMTODAY.COM All Right Reserved
powered by: 2digit