logo batamtoday
Kamis, 28 Maret 2024
JNE EXPRESS


Ka Kwarcab Pramuka Karimun Buka Secara Resmi Perjusami Kwaran Belat
Jum\'at, 15-11-2019 | 19:40 WIB | Penulis: Freddy
 
Ka Kwarcab Pramuka Kabupaten Karimun, Anwar Hasyim foto bersama peserta Perjusami Kwaran Belat, Jumat (15/11/2019). (Foto: Freddy)  

BATAMTODAY.COM, Karimun - Perkemahan Jumat, Sabtu, Minggu (Perjusami) yang dilaksanakan Kwartir ranting (Kwaran) Kecamatan Belat, Kabupaten Karimun dibuka secara resmi Wakil Bupati Anwar Hasyim selaku Ketua Kwarcab Pramuka Kabupaten Karimun, Jumat (15/11/2019) sore.

Kegiatan perkemahan yang dilaksanakan di lapangan sepak bola Desa Sungai Asam Kecamatan Belat diikuti lebih kurang 205 peserta Pramuka yang terdiri dari penggalang SD, SMP, penegak dan pembina serta panitia.

Anwar Hasyim, dalam sambutannya menyampaikan kegiatan Perjusami merupakan salah satu kegiatan Pramuka yang akan memberikan didikan bagi adek-adek Pramuka peserta Perjusami.

Sebagai Ketua Kwarcab Pramuka, Anwar Hasyim merasa bangga, karena hampir di setiap Kwaran Pramuka menjalankan kegiatan yang memang sudah tersusun baik Kwarcab dan Kwaran Pramuka.

Anwar Hasyim merasa optimis kalau nantinya Pramuka akan menimalisir sesuatu yang berdampak negatif dengan ketrampilan adek-adek yang diperoleh di kepramukaan dan ini akan terjawab melalui generasi Pramuka. "Seperti yang kita lihat saat ini, begitu gembiranya anak-anak yang ikut perkemahan Perjusami di lapangan bola kaki Desa Sei Asam Kecamatan Belat ini dengan menampilkan sejumlah keterampilan mereka," ujar Anwar Hasyim.

Anwar Hasyim mengatakan, majunya Pramuka di Kwaran-kwaran yang ada di Kabupaten Karimun bukan hanya muncul dari Kwaran saja, tetapi dukungan Kamabiran juga sangat penting.

Anwar Hasyim berpesan agar seluruh peserta Perjusami di Kwaran Kecamatan Belat ini dapat diikuti hingga selesai dan peserta juga harus taat aturan yang telah dibuat agar kedisiplinan tetap terjaga.

Pada kesempatan ini, Ka Kwarcab Pramuka Kabupaten Karimun mengucapkan terima kasih kepada kakak M Amin yang berjasa dalam membesarkan Pramuka di Kecamatan Belat dan kepada kepada penerima penghargaan ke pramukaan saya ucapkan selamat dan ini suatu prestasi yang diperoleh melalui suatu penilaian.

Usai membuka secara resmi Perjusami di Kwaran Kecamatan Belat, Anwar Hasyim bersama pengurus Kwarcab Pramuka Kabupaten melakukan peninjauan ke tenda-tenda peserta sambil melakukan foto bersama.

Editor: Gokli

KPU BATAM

KPU BATAM

Berita lainnya :
 
 

facebook   twitter   rss   google plus
:: Versi Desktop ::
© 2024 BATAMTODAY.COM All Right Reserved
powered by: 2digit